Upaya Mematenkan Nama T-ara Ditolak, Ini Yang Akan Dilakukan MBK Entertainment
TABLOIDBINTANG.COM - Upaya MBK Entertainment untuk mematenkan nama T-ara ditolak oleh Kantor Kekayaan Intelektual Korea. Hal ini dibenarkan oleh perwakilan MBK Entertainment pada Rabu (08/08).
Meski ditolak, MBK Entertainment akan tetap melakukan upaya untuk mendaftarkan ulang kasus ini untuk mendapatkan hak paten atas nama T-ara.
“Benar bahwa pengajuan hak paten terhadap nama T-ara ditolak. Namun kami masih punya empat kesempatan untuk membuat pengajuan lagi, yang berarti kami masih punya tiga kesempatan untuk melanjutkan kasus kami. Kami berencana memasukkan aplikasi lain setelah menguatkan kasus kami dengan menambah dokumen referensi,” ungkap perwakilan MBK Entertainment.
MBK Entertainment mendaftarkan hak paten nama T-ara pada Januari lalu. Di bulan yang sama, kontrak mereka dengan empat orang personel T-ara: Hyomin, Eunjung, Qri, dan Jiyeon berakhir dan mereka memutuskan keluar dari MBK Entertainment. Upaya mematenkan nama T-ara dilakukan agar keempat personel yang telah keluar tidak bisa lagi melakukan kegiatan promosi dengan menggunakan nama T-ara ataupun membawakan lagu-lagu T-ara.
Jika pengajuan hak paten nama T-ara oleh MBK Entertainment dikabulkan, maka keempat personel T-ara yang telah keluar dari MBK Entertainment tersebut tidak boleh menggunakan nama T-ara di semua kegiatan promosi mereka selama sepuluh tahun.
Hyomin, Eunjung, Qri, dan Jiyeon juga harus membayar royalti kepada agensi jika mereka membawakan lagu-lagu yang dirilis di bawah nama T-ara, bahkan jika mereka tidak menggunakan embel-embel nama T-ara.
(riz / wida)